-->

Ini dia Yellow Pages nya Toko Online

Shopious merupakan wadah “Online” yang dapat digunakan oleh toko online dalam mempromosikan usahanya, singkat kata Shopious adalah “Mbahnya Toko Online”. Situs ini hadir dengan mengusung konsep marketplace dengan latar belakang pengembangannya dari budaya masyarakat Indonesia yang akhir-akhir ini telah dalam berbelanjanya di Toko Online. Toko Online yang tersedia biasaya dengan memanfaatkan media sosial seperti instagram atam via BBM.

Di Indonesia, telah banyak Toko Online yang sering bermunculan di layar kaca dengan promosi yang tentunya dapat menelan biaya cukup besar. Hal ini mereka lakukan (Toko Online) agar situs yang mereka kembangkan dapat diketahui oleh orang banyak. Para pemilik Toko Online yang belum mempunyai modal besar dalam mempromosikan situs mereka tentunya mengalami masalah biaya promosi. Untuk itu, sesuai dengan latar belakang berdirinya Shopious, maka Toko Online yang belum diketahui oleh orang banyak akan dimasukkan ke “Buku teleponnya” Shopious.

Halaman website shopious.com
Terdaftarnya Toko Online anda di Shopious akan memberikan kemudahan ditemukan oleh orang banyak, karena di Shopious ada juga kategori yang menglasifikasikan Toko Online berdasarkan Provinsi atau yang lebih rinci lagi yaitu berdasarkan kota/kabupaten. Hal ini tentunya akan lebih menarik para pembeli yang sesuai dengan kota tempat mereka tinggal, karena akan menghemat biaya pengiriman.
Bagaimana cara kerja Shopious dalam memasang produk penjual? Pada tahap awalnya, yaitu dengan mendaftar di www.shopious.com kemudian ikuti petunjuk yang tersedia. Setelah dinyatakan resmi menjadi anggota, para penjual dapat menitipkan produknya dengan ketentuan harga sebagai berikut:

Waktu tampil
10 foto
20 foto
1 bulan Rp. 60.000 Rp. 70.000
3 bulan  Rp. 160.000 Rp. 190.000
6 bulan  Rp. 280.000  Rp. 330.000
12 bulan Rp. 520.000 Rp. 630.000
      
Kategori lain yang disajikan oleh Shopious untuk mempermudah para pembeli dalam memilih seperti Pria, Wanita, Anak dan bayi, Gadget, Accessories, Rumah dan hadiah. Tidak hanya sampai disitu, di Shopious juga ada kategori Inspirasi Style dengan berbagai mode busana untuk menginspirasi para pembeli dalam memilih busana yang cocok untuk dibeli dan dipakai.

Bisnis online memang sangat menjanjikan, tetapi kemampuan dalam promosi merupakan kunci utama selain tentunya kualitas produk. Untuk itu, Shopious hadir sebagai solusi untuk memberikan kemudahan bagi para penjual. Selain itu, jaminan kepercayaan juga menjadi bagian dari Shopious, karena situs ini juga memilih Toko Online yang benar-benar serius dalam menjalankan kerjasama dengannya.

Melihat beberapa kelebihan dan keuntungan yang diberikan oleh Shopious di atas, maka sudah tidak diragukan lagi untuk para penjual (Toko Online) dan pembeli online yang tidak punya waktu yang banyak dalam berbelanja untuk bergabung dan membeli berbagai macam produk yang tersedia. Untuk itu, mari kunjungi situs ini dan nikmatilah keuntungannya.
LihatTutupKomentar