-->

Mengumpulkan Tiket ke Surga di Hari Sedekah Nasional

Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan. (Albaqarah : 145)

Hari Sedekah Nasional
27 April 2013, Bertepatan dengan Hari sedekah nasional yang sudah berjalan empat tahun, Sekumpulan Pejuang Nasi Pekanbaru  mengadakan "Gathering Berbagi nasi Pekanbaru" di Bebek Goreng Hj. Slamet jalan Jendral Sudirman. Acara yang bertujuan untuk memperkenalkan apa itu berbagi nasi, ceramah agama, sharing santai, dan sedekah massal ini memang ditujukan kepada pemuda-pemudi yang ada di Pekanbaru dan sekitarnya.
Suasana Gathering Berbagi nasi
Sebelum turun ke jalan, Para pejuang nasi berkumpul dulu untuk membagi tim, berdoa, foto-foto dan pembacaan ikrar bersama. Pembagian tim ada tiga, dengan rute pekanbaru kanan, kiri, dan tengah. 

Gathering Berbagi Nasi Pekanbaru
Hasil dari sedekah massal kali itu sekitar satu juta delapan ratus ribuan, dan uang tersebut semuanya telah digunakan untuk membeli nasi kotak Terakhir terkumpulah ratusan kotak yang siap dibagikan pada sore itu. Sebelum berangkat, para pejuang nasi bersama-sama mengucapkan janji /sumpah berbagi nasi.

SUMPAH #BERBAGINASI:
1. Kami putra-putri #berbaginasi berjanji MEMPERSATUKAN Indonesia dengan perantara sebungkus nasi.
2. Kami putra-putri #berbaginasi mengaku berbangsa satu, Bangsa yang mau berbagi.
3. Kami putra-putri #berbaginasi menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Lapar.



[Simpang Tiga - 28 / 04/ 2013]
LihatTutupKomentar