Lagi-lagi tim besar bertemu lagi dalam laga Piala Dunia 2010 ini. Sebelumnya Jerman bertemu dengan Inggris dengan kemenangan Jerman 4-1. Meski pertandingan tersebut banyak menuai kekecewaan, hasil pertandingan tetap dimenangkan oleh Jerman. Pertandingan besok bakal menjadi sejarah baru antar Spanyol vs Portugal. Nah berikut iniPrediksi Spanyol vs Portugal yangkami rangkum dari goal.com. Semoga bisa bermanfaat buat anda penggemar fanatik sepak bola. [Jangan lupa lihat Prediksi Paraguay vs Jepang]
Spanyol03-06-2010 Spanyol 1 - 0 Korsel
09-06-2010 Spanyol 6 - 0 Polandia
16-06-2010 Spanyol 0 - 1 Swiss
22-06-2010 Spanyol 2 - 0 Honduras
26-06-2010 Cili 1 - 2 Spanyol
Portugal
02-06-2010 Portugal 3 - 1 Kamerun
08-06-2010 Portugal 3 - 0 Mozambik
15-06-2010 Pantai Gading 0 - 0 Portugal
21-06-2010 Portugal 7 - 0 Korut
25-06-2010 Portugal 0 - 0 Brasil
Situasi Spanyol
Bagi Rabul Albiol, Piala Dunia 2010 telah usai. Ia terkena cedera engkel kaki kiri saat latihan, dan ditandu keluar lapangan. Xabi Alonso juga cedera engkel saat Spanyol mengalahkan Cili 2-1.
Javi Martinez mendapat kesempatan memperlihatkan kemampuannya bermain di posisiyang ditinggalkan Alonso. Fernando Torres akan menjadi starter, meski tampil buruk, dengan David Villa bermain melebar.
Prakiraan Susunan Pemain (4-2-3-1): Casillas, Ramos, Pique, Puyol, Capdevilla; Busquets, Martinez; Iniesta, Xavi, Villa; Torres.
Situasi Portugal
Deco sembuh dari cedera pinggul, dan tampaknya tidak akan masuk dalam line up. Carlos Queiroz lebih percaya Tiago, yang sejauh ini tampil gemilang. Winger Danny diragukan bisa bermain setelah mengeluh sakit di betis kirinya. Ruben Amorin juga masih belum memperlihatkan tanda-tanda bisa bermain.
Paulo Ferreira akan menjadi starter di right-back. Pepe tak beranjak dari posisinya di jantung pertahanan. Simao Sabrosa bermain di salah satu wing, Cristiano Ronaldo di sayap lainnya.
Prakiraan Susunan Pemain (4-3-3): Eduardo, Ferreira, Alves, Carvalho, Coentrao; Tiago, Pepe, Raul Meireles; Simao, Liedson, Ronaldo.
Pemain Layak Diamati
David Villa: Tidak ada yang menyangkal jika Villa disebut salah satu striker terbaik di dunia. Ia pemain paling konsisten di Piala Dunia, mencetak tiga gol, dan merancang yanglainnya. Ia tak tergantikan di lini depan skuad Del Bosque. Kini ia diuji mengatasi pertahanan brilian Portugal. Villa boleh dibilang berhasil jika mampu mencetak gol ke gawang Portugal.
Cristiano Ronaldo: Portugal tidak punya striker hebat, atau pencetak gol berbakat, sehingga Carlos Queiroz amat tergantung pada Cristiano Ronaldo. Castrol Ranking memberinya tempat kedua sebagai figur pencetak peluang dan mempengaruhi hasil akhir pertandingan untuk kemenangan timnya.
Di atas kertas, Spanyol seharusnya favorit. Mereka memiliki kualitas pemain jauh lebih baik, dan lebih koheren sebagai tim. Spanyol lebih baik di semua area dibanding Portugal.
Portugal piawai bertahan, dan memiliki lini tengah yang mampu bertempur. Tidak akan ada pemain Spanyol yang lari tanpa pengawalan pemain Portugal. Mengandalkan Simao dan Ronaldo di kedua sayap, Portugal akan sangat mematikan jika melakukan serangan balik.
Castrol World Cup Match Predictor memperkirakan kemungkinan Spanyol memenangkan laga 63 persen, Portugal 37 persen. Laga ini akan sangat menarik, tapi tidak akan kejutan, kecuali adu penalti.
Portugal piawai bertahan, dan memiliki lini tengah yang mampu bertempur. Tidak akan ada pemain Spanyol yang lari tanpa pengawalan pemain Portugal. Mengandalkan Simao dan Ronaldo di kedua sayap, Portugal akan sangat mematikan jika melakukan serangan balik.
Castrol World Cup Match Predictor memperkirakan kemungkinan Spanyol memenangkan laga 63 persen, Portugal 37 persen. Laga ini akan sangat menarik, tapi tidak akan kejutan, kecuali adu penalti.
saya perkirakan Spanyol menang 1 - 0 atas Portugal ...